Screenwriting

5 Pihak Ini Penting Tapi Sering Terlupa Dalam Industri Film

Share

Membuat film melibatkan banyak orang. Dalam sebuah produksi film, tim biasanya terbagi ke dalam berbagai departemen yang umumnya kita tahu seperti penata kamera, penata lampu hingga penata artistik. Walaupun demikian, ada pula berbagai pihak yang sering luput dalam proses pembuatan sebuah film, yang tidak kelihatan tetapi sangat penting perannya dalam sebuah film! Penasaran siapa aja mereka?

Mari simak 5 contoh pihak-pihak tersebut.

Catering

Urusan perut jangan dianggap remeh! Catering merupakan salah satu solusi dari segala permasalahan perut yang tidak terselesaikan, kita bahkan tidak pernah merasakan kehadiran mereka tetapi peran mereka sangat penting ya? Bayangkan jika kita syuting dengan perut kelaparan, mungkin dapat membuat kita kesal atau bahkan syuting dapat berantakan.

Rental Alat

Bayangkan apa jadinya sebuah syuting film tanpa kamera dan alat alat lainnya?! Merekalah yang akan menjadi nomor satu dalam memberikan solusi mengenai urusan peralatan, tetapi mereka juga yang sering dilupakan, contohnya Timeless, Focus Equipment, Laspro dan lain-lain. Apakah kamu salah satunya yang sering melupakan?

Transportasi

Related Post

Dibalik syuting yang hebat, terdapat kru yang kuat. Dan mungkin salah satunya kru transport ini, merekalah yang selalu datang paling awal dan pulang paling akhir. Mereka yang selalu mengatur bagaimana barang sampai ke tujuan hingga mengatur segala perpindahan dari satu lokasi ke lokasi lain. Lumayan berat ya? Itulah pekerjaan transport yang memang terlihat berat, tapi mereka sangat kuat!

Production Support

Mereka-merekalah yang selalu ada saat kita butuhkan, Production Support terkadang sering kita lupakan—padahal perannya sangat penting. Merekalah yang menyediakan barang-barang kebutuhan sampai perintilan saat produksimu berlangsung seperti, toa, tenda, generator, hingga proyektor jika memang dibutuhkan. Bayangkan jika tanpa mereka, mungkin kamu akan kewalahan untuk mencari tenda jika hujan atau generator saat daya listrik lokasimu tidak kuat, pasti membuat schedule syuting milikmu berantakan. Contoh Production Support seperti Biang Support hingga RG Support mungkin dapat membantumu.

Pawang Hujan

Khawatir syutingmu harus berhenti karena hujan? Syutingmu memiliki skala yang besar? Budget akan membengkak jika terjadi hujan? Kalau-kalau kamu syuting saat musim hujan—mereka memang bukan solusi yang baik untuk dianjurkan, tapi mereka merupakan alternatif jika kamu takut terhadap resiko-resiko yang terjadi dan ingin mencoba mencari alternatif atau langkah solutif. Kadang banyak produksi-produksi besar yang mencoba hal ini, disamping mencari jalan tengah alias takut berantakan karena hujan. Pawang Hujan merupakan salah satu langkah untuk tetap jaga-jaga. Dan mereka juga yang terkadang dilupakan!

Itulah beberapa pihak-pihak yang banyak dilupakan dalam sebuah produksi film, biasanya merekalah yang sebetulnya banyak berperan penting pada sebuah produksi film tapi memang tidak terlihat. Apakah kamu ada masukan lain? Silahkan tulis di kolom komentar ya!

This post was published on September 13, 2018 9:00 am

Published by

Recent Posts

Menguasai Teknik Editing Film: Fast Cut vs Slow Pace

  Dalam dunia sinematografi, teknik editing film adalah salah satu faktor kunci yang menentukan tempo…

April 24, 2024

Memahami 8 Sequences dalam Penulisan Skenario: Struktur Standar Film Hollywood

Dalam dunia penulisan skenario, mengatur cerita ke dalam sequence yang terstruktur dengan baik adalah kunci…

April 23, 2024

Mengoptimalkan Pesan dalam Iklan 30 Detik: Strategi Efektif untuk Brand

Dalam dunia periklanan yang serba cepat, iklan 30 detik menawarkan tantangan unik untuk menyampaikan pesan…

April 22, 2024

Sorotan Khusus pada Sinema Indonesia di Far East Film Festival 2024

Far East Film Festival 2024 yang berlangsung antara 24 April - 2 Mei 2024 di…

April 20, 2024

Dialog vs Keheningan dalam Penulisan: Mana Yang Kamu Pilih?

Dialog vs keheningan, mana yang kamu pilih saat menulis skenario? Dalam dunia penulisan skenario, memilih…

April 19, 2024

8 Manfaat Menggunakan Video dalam Strategi Periklanan Anda

Dalam era digital saat ini, video telah menjadi salah satu alat pemasaran yang paling efektif…

April 18, 2024